Rangkong merupakan pemencar biji yang handal. Untuk hidup, ia memakan buah-buahan hutan dalam jumlah banyak setiap harinya. Selain itu, rangkong mampu terbang dengan daya jelajah yang luas.
Jika seekor rangkong bisa memencarkan satu biji saja dalam sehari, bayangkan jika dalam satu tahun? Hal ini membuat rangkong berperan layaknya sang petani hutan sejati, karena mampu memencarkan biji hingga memastikan regenerasi hutan alami tetap terjaga. Tanpa rangkong, hutan tidak bisa tumbuh subur.